Vaksinasi SMAN 2 Gadingrejo bersama TNI guna memutuskan penyebaran Covid-19
Vaksinasi SMAN 2 Gadingrejo bersama TNI guna memutuskan penyebaran Covid-19

By Tim Humas SMA Negeri 2 Gadingrejo 13 Okt 2021, 11:29:35 WIB Artikel
Vaksinasi SMAN 2 Gadingrejo bersama TNI guna memutuskan penyebaran Covid-19

BABINSA Koramil Gadingrejo kabupaten Pringsewu melakukan vaksinasi sekolah yang bekerjasama dengan tenaga kesehatan puskesmas serta stakeholder terkait. Acara tersebut dilaksanakan di SMAN 2 Gadingrejo pada selasa (12/10/2021). 

Vaksinasi tersebut diperuntukkan untuk siswa-siswi SMAN 2 Gadingrejo dan warga sekitar. Sekitar 500-an siswa-siswi mendapat suntikan vaksin dosis pertama serta beberapa warga sekitar sekolah dan 75 orang belum divaksin karena beberapa alasan.

Acara ini bertujuan untuk memutus rantai penyebaran covid-19 yang kurang lebih hampir dua tahun menjadi pandemi dunia serta menjadi bagian dari pencegahan agar pembelajaran tatap muka (PTM) dapat terlaksana.

Dr. Yuli Yanti, M.Pd. selaku kepala SMAN 2 Gadingrejo menyambut baik kegiatan ini. Diharapkan kegiatan seperti ini dipercepat agar seluruh sekolah di Indonesia bisa melaksanakan PTM secara maksimal.

Sebagai bentuk keberlanjutan, dosis tahap kedua akan diberikan kembali pada tanggal 9 November 2021. (Red)




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment